Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Syarat Pengajuan KTA Bank DBS Terbaru

KTA DBS
KTA DBS
Pada artikel sebelumnya UangOnline telah membahas berbagai macam kredit tanpa agunan dari beberapa bank seperti Mandiri, BNI, Danamon, dan Permata Bank. Dana Bantuan Sahabat merupakan produk KTA dari Bank DBS yang diperuntukan bagi calon debitur yang berdomisili di daerah Jabodetabek, Bandung dan Surabaya.


Salah satu kelebihan KTA DBS adalah suku bunga yang ringan mulai dari 0,88% flat per bulan. Sedangkan untuk masa pinjaman dari 12, 24 dan 36 bulan, dan limit pinjaman mulai dari Rp 5 juta hingga Rp 300 juta. Apabila sedang mencari tambahan biaya, Dana Bantuan Sahabat mungkin bisa menjadi solusi bagi Anda karena tidak memerlukan sebuah jaminan untuk mengajukan pinjaman ini.

Simak artikel berikut untuk mengetahui apa saja persyaratan pengajuan KTA, dokumen yang harus disiapkan, biaya dan denda, simulasi perhitungan angsuran, tempat pembayaran angsuran dan panduan membayar angsuran.

BACA JUGA: Daftar Bank Penyedia KTA (Kredit Tanpa Agunan)

Persyaratan Umum

1. Warga Negara Indonesia
2. Usia minimal 21 tahun, maksimal 55 tahun
3. Minimal penghasilan kotor per bulan
  • Karyawan: Rp 3.000.000,-
  • Wiraswasta: Rp 5.000.000,-
  • Profesional: Rp 5.000.000,-
4. Minimal limit Kartu Kredit
  • Karyawan: Rp 6.000.000,-
  • Wiraswasta: Rp 7.000.000,-
  • Profesional: Rp 7.000.000,-
5. Minimal masa aktif kartu kredit di bank lain
  • Karyawan: 1 tahun
  • Wiraswasta: 2 tahun
  • Profesional: 2 tahun
6. Minimal lama bekerja atau usaha
  • Karyawan: 1 tahun dan berstatus karyawan tetap
  • Wiraswasta: 2 tahun
  • Profesional: 2 tahun

Dokumen Pengajuan Aplikasi

  1. Form Pengajuan Asli
  2. Fotokopi eKTP
  3. Fotokopi Kartu Kredit
  4. Fotokopi NPWP/ SPT PPH 21
  5. Dokumen tambahan yang diminta pihak bank

Suku Bunga, Biaya dan Denda

Suku Bunga
Wilayah Jabodetabek
  • Jumlah pinjaman Rp 5juta – < Rp 125 juta sebesar 1,29% (flat/bulan)
  • Jumlah pinjaman Rp 125juta – Rp 200 juta sebesar 0,95% (flat/bulan)
  • Jumlah pinjaman > Rp 200juta - Rp 300 juta sebesar 0,88% (flat/bulan)
Wilayah Bandung & Surabaya
  • Jumlah pinjaman Rp 5juta – < Rp 300 juta sebesar 1,49% (flat/bulan)
Keterangan: Suku bunga bersifat indikatif. Perhitungan bunga tersebut dilakukan berdasarkan metode amortisasi 78 (tujuh puluh delapan) yang bergantung pada komponen pokok pinjaman, suku bunga efektif per tahun dan jangka waktu cicilan (dalam bulan) seperti yang tercantum di Lembar Persetujuan Kredit pada saat Fasilitas Dana Bantuan Sahabat disetujui.

Biaya-Biaya

1. Biaya Tahunan
  • Tahun pertama sebesar 1,75% dari jumlah pinjaman yang disetujui
  • Tahun kedua dan seterusnya sebesar Rp 65.000,- per tahun
2. Biaya Administrasi sebesar Rp 399.000,-
3. Biaya Transfer Pencairan Pinjaman sebesar Rp 30.000,-
4. Biaya Materai sebesar Rp 6.000,-
5. Biaya Pelunasan Dipercepat sebesar 8% dari sisa pinjaman
6. Biaya Pembatalan sebesar 8% dari sisa pinjaman
7. Biaya Penolakan Cek/Giro/Direct Debit sebesar Rp 50.000,- setiap penolakan

Denda

Denda Keterlambatan minimum Rp 250.000,- atau 6% dari angguran tertunggak setiap bulan

Simulasi Perhitungan Cicilan

Cara perhitungan cicilan tiap bulan dari KTA DBS adalah sebagai berikut:

Angsuran setiap bulan = (pinjaman + (pinjaman x suku bunga flat per bulan** x tenor)) /tenor

Contoh:
Pinjaman                                   = Rp 250 juta
Jangka waktu                            = 24 bulan (2 tahun)
Suku bunga tetap setiap bulan  = 0,88%

Perhitungan jumlah cicilan tiap bulan:
(Rp 250 juta+ (Rp 250 juta x 0,88% x 24 )) / 24 = Rp12.616.735,-

Maka, cicilan setiap bulannya adalah = Rp12.616.735,-

Perhitungan di atas hanya berupa kisaran. Jumlah angsuran tiap bulan sebenarnya sebagaimana tercantum pada Lembar Persetujuan Kredit

Tabel Simulasi Angsuran

Untuk melihat simulasi cicilan untuk jumlah pinjaman dari Rp 20 juta hingga Rp 300 juta, bisa perhatikan gambar dibawah ini:
Tabel Cicilan KTA DBS
Tabel Cicilan KTA DBS

Tempat Pembayaran Angsuran

Bank DBS menyediakan kemudahan untuk melakukan pembayaran angsuran di berbagai tempat, antara lain:
  1. ATM BCA (Menu Transfer), biaya Rp 6.500,-
  2. Jaringan ALTO, biaya Rp 5.000,-
  3. Jaringan ATM Bersama, biaya sesuai kebijakan bank
  4. Transfer/Kliring, biaya sesuai kebijakan bank
  5. Counter PT Bank DBS Indonesia (Teller), biaya Rp 50.000,-
Keterangan: Untuk point 2-4 Biaya transaksi harus ditambah ke dalam pembayaran angsuran bulanan.

Panduan Pembayaran KTA DBS

Via ATM DBSI
1. Pilih “Lainnya”
2. Pilih “Pembayaran”
3. Pilih “Dana Bantuan Sahabat”
4. Masukkan Nomor Pinjaman : Nomor Pinjaman
5. Konfirmasi Pembayaran
6. Pilih “Lanjut”
7. Konfirmasi Pembayaran

Via ATM BCA
1. Pilih “Transaksi lainnya”
2. Pilih “Transfer”
3. Pilih “Ke Rek Bank Lain”
4. Masukkan Kode Sandi Bank : 046
5. Masukkan Jumlah Pembayaran
6. Masukkan Nomor Rekening Tujuan : Nomor Pinjaman
7. Konfirmasi Pembayaran

Via ATM BERSAMA / ALTO / PRIMA
1. Pilih “Transfer / Pemindahbukuan”
2. Masukkan Kode Sandi Bank + Nomor Rekening
 Tujuan : 046 + Nomor Pinjaman
3. Masukkan Jumlah Pembayaran
4. Kosongkan Nomor Referensi
5. Konfirmasi Pembayaran

Via TRANSFER / KLIRING
Pembayaran melalui kasir di seluruh Bank di Indonesia
dengan menggunakan Sistem Kliring Nasional (SKN)
dengan memastikan kelengkapan informasi di bawah ini :
Bank Tujuan        : Bank DBSI
Cabang                 : Jakarta
Nama Rekening   : Nama Pemilik Pinjaman
Nomor Rekening : Nomor Pinjaman
Deskripsi              : Nama Penyetor, Nomor Telepon, dan Alamat

Via KASIR DBSI
Pembayaran melalui kasir DBSI dilakukan dengan mengisi slip pembayaran. Pastikan kelengkapan informasi di bawah ini :
Jenis Pembayaran      : Tunai
Tanggal pembayaran : tanggal / bulan/ tahun
Nomor Pinjaman       : Nomor Pinjaman
Nama Debitur           : Nama Pemilik Pinjaman
Jumlah Pembayaran  : Jumlah Pembayaran
Deskripsi                   : Nama Penyetor, Nomor Telepon,  dan Alamat

Apabila memerlukan informasi tambahan terkait KTA DBS, silahkan hubungi Customer Service DBS di call center 1 500 327 ataupun 69 327.

Demikian artikel tentang Kredit Tanpa Agunan dari Bank DBS, semoga artikel ini bisa membantu Anda untuk menemukan informasi terkait KTA Bank DBS. Terima Kasih

Posting Komentar untuk "Syarat Pengajuan KTA Bank DBS Terbaru"